Nagari Tanjung Barulak Sentra Daun Jeruk Purut di Tanah Datar

Nagari Tanjung Barulak Sentra Daun Jeruk Purut di Tanah Datar

- in Headline, News, TANAH DATAR
0

Tanah Datar, bakaba.net – Nagari Tanjung Barulak Kecamatan Tanjung Emas Tanah Datar sentra daun jeruk purut di Tanah Datar.

Daun jeruk purut asal Nagari Tanjung Barulak ini bahkan rutin dikirim ke pulau jawa, bahkan pengiriman perdana tersebut pihaknya mengirimkan perdana pada oktober tahun lalu sebanyak 2,5 ton daun jeruk purut.

Pengirim itu mampu memberikan angin segar bagi petani daun jeruk setempat, serta dapat menampung dan memasarkan daun jeruk purut di daerah tesebut sehingga bisa menampung semua hasil panen dikalangan petani dan menjaga kestabilan harga.

Meski sudah di krim ke Jawa, petani daun jeruk purut di Nagari Tanjung Barulak mengeluh karena panennya masih tergantung dengan permintaan pasar

Kepala Dinas Pertanian Tanah Datar Sri Mulyani mengatakan, Kecamatan Tanjung Emas memiliki potensi 750 hektare lahan pertanian jeruk purut, Jum’at (29/03).

Namun selama ini para petani menemui kendala karena pengumpul terbatas dalam memasarkan hasil produksi pertaniannya.

Dia berharap adanya pengiriman daun jeruk purut ke luar Pulau Jawa tersebut bisa memecahkan permasalahan dikalangan petani dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Harapan kami semoga pemasaran kali ini lancar dan berkelanjutan sehingga masalah dikalangan petani daun jeruk purut terpecahkan,” kata Sri.

Sri juga berharap semoga pengiriman daun jeruk keluar daerah berlanjut dan konsumen puas dengan kualitas sehingga akan ada lagi kedepannya konsumen dari daerah lainnya di Indonesia. (***)

Leave a Reply