Refleksi dan resolusi 2025, PPP Tanah Datar Gelar Rapat Konsiolidasi

Refleksi dan resolusi 2025, PPP Tanah Datar Gelar Rapat Konsiolidasi

- in Headline, News, TANAH DATAR
0

Tanah Datar, bakaba.net – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Tanah Datar mengelar rapat konsolidasi dan pendidikan politik, Senin (20/01) di Simpurut Batusangkar.

Kegiatan rapat konsolidasi dan pendidikan politik itu digelar di kantor DPC PPP dan dihadiri ketua DPW PPP Sumatera Barat dalam hal ini d wakili ketua okk DPW PPP Provinsi Sumatera Barat Yalpemajurin.

Ketua DPC PPP Tanah Datar Arianto didampingi Sekretaris Rahmad Dani S. Pd.I mengatakan kegiatan itu mengangkat tema mewujudkan transformasi PPP menjadi pemenang 2029.

Kegiatan yang juga dihadiri bendahara DPC PPP Julihardi ini diikuti oleh seluruh pengurus harian Dewan pimpinan cabang partai berlambang ka’bah dan ketua serta sekretaris pengurus anak cabang se-Tanah Datar.

Rapat konsolidasi dan pendidikan politik ini di nilai sangat penting mengingat banyak tantangan partai berlambang ka’bah ini di pemilu 2029 mendatang.

“Untuk meraih kemenangan Pemilu 2029 tentu kita harus mempersiapkan jauh-jauh hari,” ujar Arianto.

Saat ini sambung tokoh muda Tanah Datar ini DPC PPP Tanah Datar sedang merapikan seluruh struktur kepengurusan baik dari DPC sampai ke anak ranting.

Hal ini juga untuk menyambut bulan kelahiran partai berlambang ka’bah ini yg sudah eksis selama 52 tahun.

“Momentum ini kita pakai untuk mengingat kembali sejarah perjuangan partai yang berazaskan islam ini,” jelas Dani.

Ia juga melanjutkan selain mengingat sejarah juga menguatkan kembali ideologi partai kepada seluruh kader terutama tentang 5 khitmat dan 6 prinsip perjuangan partai Persatuan Pembangunan. (***)

Leave a Reply