Bocah Reval Kejang-Kejang Setelah Makan Permen

Bocah Reval Kejang-Kejang Setelah Makan Permen

- in Headline, Peristiwa
0

Batusangkar, bakaba—Rival (8 thn) anak Praka Ridwan anggota Kodim 0307 Tanah Datar kejang-kejang setelah makan permen yang berbentuk semprotan. Korban Rival terpaksa dilarikan ke RSUD Batusangkar untuk mendapatkan pertolongan medis.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun bakaba.net, Selasa 11/9 Rival ketika pulang sekolah terlihat makan permen. Selanjutnya korban dibangunkan oleh ibunya, Rival tidak terbangun, tapi justru kejang-kejang serta mulutnya mengeluarkan darah. Selanjutnya Andi Paman korban lansung melarikan Rival ke RSU Ali Hanafia Batusangkar.

“Rival pulang sekolah terlihat makan permen yang dibeli pada pedagang di depan sekolahnya”, ujar Andi paman korban.

Dokter di ICU RSUD Batusangkar lansung memberikan pertolongan medis dan dapat mengeluarkan cairan yang berbau permen karet. Meski sudah mendapatkan penaganan dokter, korban tetap tidak sadarkan diri, bahkan kondisinya semangkin mengkuatirkan selain kejang-kejang, biji mata terbalik, sementara suhu tubuh terasa dingin.

Melihat kondisi korban, pihak RSUD Ali Hanafia menyarankan agar dirujuk ke RSU Yos Sudarso Padang mengingat peralatan di RSU tersebut lebih lengkap. Akhirnya Rival di tangani lebih lanjut di RSU Yos Sudarso.
Belum diketahui zat apa yang terkandung dalam permen tersebut, karena masih menjadi penyelidikan pihak berkompeten.(TIA)

 

8 Tahun Bakaba 2024

Timeline

Stay Connected

Facebook

Download Aplikasi Android [BAKABA]