Tips Kelolah Stres Ala Mahasiswa

Tips Kelolah Stres Ala Mahasiswa

- in Headline, OPINI
0

Oleh: Fitrah Qalbina Syahril

Hampir semua institusi pendidikan menerapkan peraturan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh) tetap dilaksanakan. Tetapi kegiatan praktek , diizinkan tatap muka namun mengikuti protokol kesehatan yang ada.

Beberapa universitas, mulai bulan Februari sudah memasuki tahun ajaran baru, dan tentunya mahasiswa sudah mulai kembali sibuk kegiatan perkuliahan

Dalam proses kuliah secara daring, Mahasiswa dan tenaga pengajar mengalami berbagai kendala, seperti jaringan, mood yang tidak baik, suasana rumah yang tidak kondusif.

Hal itu secara lansung mengganggu proses perkuliahan, dan membuat mahasiswa kewalahan karena tugas, tak sedikit mahasiswa yang mengeluh akan tugas kuliah bahkan mengalami stres.

Menurut psikolgi, stres adalah reaksi tubuh yang muncul saat seseorang menghadapi ancaman, tekanan, atau suatu perubahan. stres juga suatu perasaan yang dialami apabila seseorang menerima tekanan.

Dalam proses PJJ ini, mahasiswa di minta untuk mengerjakan tugas di setiap mata kuliah dalam waktu cepat, sehingga mahasiswa stres dan jenuh.

Untuk menghindari stres tersebut, kita bisa mengikuti beberapa tips berikut :

  •  Mengerjakan tugas jangan deadline, sehingga kita bisa memliki banyak waktu untuk mempersiapkan tugas tersebut
  • Menciptakan suasana belajar yang nyaman, sehingga ketika belajar, otak fresh dan dapat mengerjakannya dengan enjoy.
  • Memiliki kelompok belajar, dimana kelompok ini berguna sebagai support sistem kita ketika lelah mengerjakan tugas tersebut dan menjadi tempat sharing untuk membahas tugas-tugas.
  • Istirahat yg cukup. Ini yang menjadi kunci dari segala apapun. Jika tubuh kita Fit, fresh, semuanya akan terjalankan.
  • Memberi apresiasi diri sendiri. Ketika kita merasa mengerjakan sesuatu yang sangat berat, dan kita berhasil melakukannya, kita bisa memberi apresiasi diri kita, seperti kita membeli barang atau sebagainya yang membuat diri kita happy. dengan begitu, untuk mengerjakan kegiatam selanjutnya, kita lebih semangat lagi.

dengan demikian, setidaknya ada berkurang beban fikiran kita. enjoy you’re time 🙂

Leave a Reply