KSAU: TNI Sampaikan Permohonan Maaf

KSAU: TNI Sampaikan Permohonan Maaf

- in Headline, NASIONAL, News
0

KAMPAR, bakaba.net – TNI Angkatan Udara sampaikan permintaan maaf dan bertanggung jawab atas kerugian yang di timbulkan dari jatuh nya Pesawat jenis Hawk Tail No TT 0209, di desa Kubang Jaya, Kecamatan Siak Hulu, Kampar, Riau.

“TNI bertanggungjawab, TNI meminta maaf kepada pemilik rumah,” kata Fadjar di Ruang Arjuna Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Senin (15/6/2020).

Fadjar menjelaskan setidaknya ada dua rumah warga yang rusak akibat di hantam badan pesawat, satu rumah mengalami kerusakan parah, sementara satu rumah lainnya rusak di bagian halaman dan menghancurkan pagar.

Terkait ganti rugi kerusakan rumah warga yang ditimpa bangkai pesawat, Kepala Penerangan Lanud Roesmin Nurjadin, Letkol Mhd Zukri, mengatqkan pihaknya segera berkoordinasi dengan pemilik rumah. Dirinya memastikan pihaknya pasti akan mengganti kerugian.

“Jelas kita akan ganti kerugian, ” Kata Letkol Mhd Zukri, Senin (15/06/2020)

Berdasarkan pantauan Bakaba di lapangan, juga terlihat atap rumah salah satu warga bolong akibat tertimpa kursi pelontar pesawat.

Sebelumnya, pesawat tempur itu jatuh usai melaksanakan latihan siabu, Kampar, pukul 07:00 Wib. Pesawat jatuh saat akan mendarat dengan ketinggian 500 kaki dan dua kilometer dari ujung landasan.

TNI AU terus melakukan investigasi tentang kecelakaan tersebut, investigasi di perkirakan berlangsung selama dua pekan. (FIRMANSYAH)

Leave a Reply