Dua Tokoh Adat Tanah Datar Terima Penghargaan Kapolda

Dua Tokoh Adat Tanah Datar Terima Penghargaan Kapolda

- in Headline, News, SUMBAR
0

ByPADANG, bakaba.net – Dua orang tokoh adat Tanah Datar menerima piagam penghargaan, plakat akurilik kenangan Polda Sumbar, Senin (31/01/2022).

Kapolda Sumbar IRJEN POL Teddy Minahasa P. S.H.,S.I.K. M.H lansung menyerahkan piagam penghargaan itu di ruang Jenderal Hoegeng lantai IV Polda Sumbar dan disaksikan ketua dan pengurus Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) se Sumbar.

“Dua orang tokoh adat Tanah Datar menerima piagam Kapolda Sumbar,” kata Kapolres Tanah Datar diwakili Kasubag Humas AKP Desfi Arta SH.

Desfi Arta melanjutkan kedua tokoh adat yang menerima piagam itu yaitu Ketua KAN Nagari Padang Laweh kecamatan Sungai Tarab Bendri Antoni Datuak Tan Gadang kategori aktif dalam menjaga harkamtibmas.

Selanjutnya ketua KAN Nagari Kumango kecamatan Sungai Tarab Naswardi Datuak Muhammad Gagah menerima piagam penghargaan percepatan program vaksin.

Kapolda Sumbar dihadapan Ketua dan pengurus LKAAM mengatakan keamanan menjadi tugas dan tanggung jawab bersama.

“Keamanan adalah menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama. Memang Polisi dan TNI yang terdepan, tetapi secara keseluruhan elemen masyarakat juga bertanggung jawab secara moral,” sebut Kapolda Sumbar.

Jenderal bintang dua ini juga menuturkan, LKAAM merupakan suatu lembaga sosial. Di dalamnya terdapat para tokoh adat, agama, alim ulama, cadiak pandai, ninik mamak dan sebagainya.

“Beliau-beliau adalah patron di dalam interaksi sosial masyarakat. Beliau-beliau perlu kita rangkul, perlu kita sinergikan dengan aparat keamanan,” sebutnya.

Irjen Pol Teddy Minahasa menerangkan, dengan keterlibatan para tokoh masyarakat ini mengingat komposisi jumlah Polisi dibandingkan jumlah masyarakat yang jauh berbeda.

“Oleh karena itu dalam tatanan edukasi, persuasi dan sebagainya, kami masih memerlukan peran serta dan partisipasi aktif dari para tokoh adat atau tokoh masyarakat tersebut,” tuturnya.

Salah satu peran tokoh masyarakat, sebut Kapolda Sumbar, LKAAM mampu melakukan pencegahan maupun penyelesaian konflik secara mediasi. (TIA)

Leave a Reply