Darul Siska: Negara Wajib Lindungi Masyarakat

Darul Siska: Negara Wajib Lindungi Masyarakat

- in Headline, NASIONAL, News
0

TANAH DATAR, bakaba.net – Darul Siska anggota komisi IX DPR RI kembali mengunjungi Tanah Datar untuk melakukan melakukan pemberdayaan masyarakat melalui komunikasi informasi dan edukasi bersama tokoh masyarakat.

Kali ini politisi senior itu mengandeng mitra kerja Badan POM untuk memberikan ekukasi pada tokoh masyarakat untuk hidup sehat dan terhindar dari makanan, obat dan kosmetik berbahaya.

Sudah menjadi tanggung jawab Darul Siska untuk melindungi masyarakat terutama di Tanah Datar dari paparan yang berbahaya baik dari makanan, obat dan kosmetik.

Ia tiada lelah untuk terus mengajak masyarakat untuk membiasakan hidup sehat dengan makan gizi seimbang, tidur yang cukup, olahraga teratur dan tentunya rutin mengunjungi Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas).

“Rutin mengunjungi Puskesmas dapat mendekteksi secara dini penyakit yang diderita sehingga cepat bisa diobati,” ujar Darul Siska, di Sungai Tarab Tanah Datar, Minggu (06/11/2022).

Ia sampaikan masyarakat harus rutin mengunjungi Puskesmas minimal satu minggu satu kali, atau sebulan sekali, untuk memeriksa tekanan darah, gula darah maupun kolestrol.

Tiga penyakit tidak menular ini seperti diketahui merupakan pembunuh terbesar di Indonesia karena terlambat penaganan.

Tetapi bila rutin mengunjungi Puskesmas, tentu saja penyakit itu bisa segera diobati.

Ia juga singgung kebiasaan masyarakat yang mengunjungi Puskesmas ketika sudah sakit, sehingga kurang tepat Puskesmas menjadi Pusat Kesehatan Masyarakat tetapi menjadi Pusat Pesakitan Masyarakat.

Darul Siska juga menyinggung tentang BPJS Kesehatan, pasalnya dalam aturan positif BPJS wajib bagi masyarakat Indonesia baik secara mandiri maupun melalui DTKS (data terpadu kesejahteraan sosial).

Meski sudah mempunyai BPJS Kesehatan hendaknya jangan buru-buru mengunakannya hal itu sama dengan berdoa untuk tidak sehat.

“BPJS penting, tapi hanya sebagai payung,” ujar Darul Siska.

Kata Darul Siska agar BPJS tidak lansung digunakan maka perlu menerapkan pola hidup sehat dan selalu melakukan aktifitas dan tentu saja menjaga untuk tidak sakit.

Darul Siska pada kesempatan itu juga singgung tentang penyakit yaitu penyakit bawaan, bocor jantung, sakit kuning

Sakit juga bisa disebabkan oleh lingkungan baik itu karena air yang tidak bersih ataupun udara yang sudah tercemar.

Terakhir sebut Darul Siska sakit karena asupan obat maupun kosmetik, apalagi kita semua tidak bisa lepas dari obat maupun komestik.

Baik itu laki-laki maupun perempuan mengunakan kosmetik dalam kehidupan sehari-hari baik itu sabun mandi maupun odol.

Obat dan komestik dapat menjadi penyebab sakit karena salah memakan dan mngunakan.

Untuk itu kata Darus Siska, sangat perlu mengetahui cara bagaiman mengunakan obat dan makanan agar tdk sakit.

“Jadilah konsumen cerdas dengan cara membiasakan melihat, kemasan, label, izin edar dan kadaluarsanya,” kata Darul Siska. (***)

Leave a Reply