TdS Tinggal Satu Etape, Jesse Ewart Bertekat Pertahankan Yellow Jersey

TdS Tinggal Satu Etape, Jesse Ewart Bertekat Pertahankan Yellow Jersey

- in Headline, NASIONAL, News, Olah Raga
0
PESISIR SELATAN, bakaba.net – Etape VIII sport tourism Tour de Singkarak 2019 Sabtu (09/11) yang menghubungkan Provinsi Jambi dan Provinsi Sumbar merupakan rute yang cukup menantang.  Meski rute yang dilalui sangat indah dan tetapi seluruh pebalap yang tersisa berusaha tampil dengan maksimal.
“Rute ini cukup menantang. Tapi indah. Saya tetap akan mempertahankan Yellow Jersey. Saya lega karena sudah delapan etape yang dilewati,” kata Jesse Ewart, dalam konfrensi pers di Painan, Pesisir Selatan.
Pada etape ini, selain Ewart, pembalap Indonesia dari PGN Road Cycling Team atas nama Novardianto Jamalidin, berhasil memperbaiki rekor. Tampil konsisten sejak star pagi tadi, Novardianto berhasil finish terdepan dengan catatan waktu 5 jam 4 menit 46 detik.
Disusul urutan kedua pebalap dari 7Eleven Cliqq-Air21 BY Roadbike Philippines Rustom Lim dengan waktu yang sama dan, Jesse Ewart diurutan ketiga dengan catatan waktu 5 jam 5 menit 56 detik.
Sementara untuk kategori Stage Team Classification, PGN Road Cycling Team masih kokoh diurutan pertama dengan total waktu 15 jam 17 menit 48 detik.
Selisih 1 menit 22 detik dari KFC Cycling Team diurutan kedua dan Banyuwangi Road Cycling Community dengan selisih 1 menit 39 detik diurutan ketiga.
Dan untuk kategori Team General Classification, berada diurutan pertama yakni Sapura Cycling Team dengan total waktu 95 jam 42 menit 41 detik.
Selisih 3 menit 57 detik dari PGN Road Cycling Team diurutan ketiga dan, selisih 8 menit 50 detik dari Go For Gold Pilippines diurutan ketiga.
Sebelumnya, sebanyak 74 pebalap tersisa, Sabtu pagi kemaren, menjajal lintasan pada etape ke VIII iven sport tourism Tour de Singkarak. Memiliki panjang lintasan 212.9 kilometer, rute yang dimulai dari Kota Sungai Penuh, Jambi menuju Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat ini merupakan rute bagi para pembalap.
Dengan berakhirnya etape ini, itu artinya hanya menyisakan satu etape lagi yang mengambil rute Painan – Kota Padang. (TIA)

Leave a Reply