Tanah Datar, bakaba.net – Kapolres Tanah Datar AKBP Derry Indra, S.I.K menyambut Siswa Diktukba Polri SPN Padang Besi, Kamis (20/10/2023).
Kunjungan Siswa Diktukba Polri SPN Padang Besi itu untuk melakukan wisata juang di Wikum Polres Tanah Datar tepat di museum terbuka Istano Basa Pagaruyung yang merupakan icon wisata di Sumatera Barat.
Kapolres Derry Indra dalam menyambut kunjungan wisata juang itu didampingi PJU dan Personil Polres Tanah Datar.
Selama berada di museum terbuka Istano Basa Pagaruyung, Siswa Diktukba Polri Gel II T.A 2023 itu mendengar paparan dari Kapolres Derry Indra.
Ia mengatakan Istano Basa Pagaruyung pernah beberapa kali mengalami kebakaran, yang menghanguskan sebagian besar benda-benda yang bersejarah tinggalan kerajaan Pagaruyung.
Benda-benda yang berhasil diselamatkan saat terjadi kebakaran masih disimpan didalam museum terbuka Istano Basa Pagaruyung.
Objek Museum Istano Basa Pagaruyung sambung Derry Indra merupakan objek wisata sejarah yang ramai dikunjungi wisatawan nasional maupun Mancanegara.
Puncak kunjungan wisatawan akan terjadi pada saat liburan lebaran dan hari-hari besar lainnya, seperti diketahui Kerajaan Pagaruyung merupakan salah satu kerajaan besar pada masanya.
“Istano Basa ini adalah bentuk perwujudan dari sajarah cikal bakal Minangkabau, hal ini membuktikan bahwa Minangkabau ini mempunyai sejarah yang lama juga” ujarnya.
Kegiatan itu juga diisi dengan pemberian Cinderamata kepada Dinas Porpora kabupaten Tanah Datar begitu juga sebaliknya
Terkahir, kegiatan ditutup dengan penampilan Yel-yel dari Siswa Diktukba Polri Gel II T.A 2023 yang disaksikan oleh Tamu Undangan di Istano Basa Pagaruyung. (***)