PTM, Orang Tua Harus Sediakan Snack Siswa

PTM, Orang Tua Harus Sediakan Snack Siswa

- in Headline, News, TANAH DATAR
0

TANAH DATAR,  bakaba.net — Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma menghimbau orang tua siswa menyiapkan bekal dari rumah selama proses belajar tatap muka.

Pasalnya saat proses belajar tatap muka ditengah Pandemi 19, kantin-kantin disekolah tidak diizinkan buka..

Penutupan kantin sekolah sebut Bupati Zuldafri Darma untuk memutus penyebaran Covid 19 khususnya dilingkungan sekolah.

“Orang tua, hendaknya menyiapkan bekal minimal Snack selama belajar tatap muka,” kata bupati Zudafri menjawab bakaba.net Rabu (20/01).

Disamping itu tambah Bupati Zuldafri Darma orang tua harus tetap memantau anak2 agar tidak menghabiskan waktu diluar rumah usai pulang sekolah.

Terakhir Bupati Zuldafri ingatkan siswa mematuhi Protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. (Firdaus)

Leave a Reply