Ketua TSR II Anton Yondra : Sungai Patai Wajar Dapat Perhatian Lebih

Ketua TSR II Anton Yondra : Sungai Patai Wajar Dapat Perhatian Lebih

- in Headline, KABA NAGARI
0

Sungai Patai, Bakaba —Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra, SE menegaskan, Nagari Sungai Patai Kecamatan Sungayang yang berbatas dengan Kabupaten 50 Kota wajar saja mendapat perhatian lebih dari nagari lainnya di Luhak Nan Tuo, karenag tingkat partisipasi masyarakat yang cukup tinggi.

Penegasan tersebut disampaikan Ketua DPRD Anton Yondra selaku Ketua TSR (Tim Safari Ramadhan) II Tanah Datar, ketka mengunjungi jemaah masjid Ihsan Nagari Sungai Patai Kecamatan Sungayang Selasa (6/5) malam.

Dikatakan, tingkat kepedulian masyarakat Sungai Patai ini telah tergambar malam ini, dengan penuh sesaknya jemaah yang melaksanakan sholat tarweh berjamaah. Di tempat lain, memasuki malam ke 12 ini maasjid-masjid sudah mulai lengang, tetapi di Sungai Patai masih tetap ramai.

“Saya yakin, partisipasi yang diberikan warga Sungai Patai ini bukan hanya sebatas menanti Tim Safari Ramadhan semata, tetapi juga dalam bentuk membangun nagari,” kata Anton yang malam itu didampingi Kepala BKPSDM Drs.Suhermen, Kepala Kesbangpol Irwan, S.Sos, M.Si, Sekretaris BPBD Drs. Revol Desmon, sejumlah Kabid dan wartawan.

Lebih lanjut dikatakan, keseriusan masyarakat Sungai Patai dalam membangun nagari ini sudah sepantasnya pula diimbangi dengan pembagian kue pembangunan dari Pemkab Tanah Datar. Pada tahun anggaran 2017 ini dalam waktu dekat akan dibangun perbaikan irigasi Banda Baru dengan total dana Rp.752,- juta.

“Kita berharap usai lebaran pengejaannya sudah dimulai, karena proses tender sudah selesai dan jika ada masyarakat yang ingin turun ke sawah agar ditunda dulu, karena kontraktor akan bekerja,” tutur Anton Yondra.

Sementara Pj.Wali Nagari Sungai Patai Hamiar dalam kesempatan tersebut mengharapkan kepada Ketua DPRD Tanah Datar agar jalan yang menghubungkan Lurah Berangin dengan Situjuah 50 Kota sepanjang sekitar 7 KM dapat dibuka. Jalan ini sangat penting, selain untuk membantu prasarana tansportasi petani juga jalan ini punya nilai sejarah perjuangan PDRI.

Dihadiri Camat Sungayang Drs.Aslamuddin dan Forkopimca Sungayang lainnya, Ketua DPRD Anton Yondra menyerahkan bantuan dari Pemkab Tanah Datar senilai Rp.10,- juta dan bantuan paket lainnya yang diterima pengurus masjid.(WD)

Leave a Reply