Kebakaran Hebat, 7 Rumah Ludes Terbakar di Kampung Wakil Bupati Tanah Datar

Kebakaran Hebat, 7 Rumah Ludes Terbakar di Kampung Wakil Bupati Tanah Datar

- in Headline, News, TANAH DATAR
0

TANAH DATAR, bakaba.net –  Kebakaran hebat terjadi di Tanah Datar. Dalam musibah kebakaran itu tujuh rumah dikabarkan ludes jadi abu di Jorong Tigo Batua, Nagari Parambahan Kecamatan V Kaum Tanah Datar Rabu (19/08/2020) sekira pukul 13.30 WIB.

Api dengan cepat membesar dan melahap 7  bangunan rumah yang dibangun berdekatan. Kabakaran kali ini terjadi di kampung Wakil Bupati dan Wakil Ketua DPRD Tanah Datar.

Meski tidak ada korban jiwa dalam kebakaran hebat tersebut nilai kerugian mencapai 1,1 Milyar dan 13 Kepala Keluarga (KK) harus kehilangan tempat berteduhnya.

“Tujuh rumah ludes terbakar, ketujuh rumah yang terbakar dibangun secara berdekatan,” Kata Kepala Satpol PP dan Damkar melalui Fauzi Kasi Keselamatan Kebakaran.

Sejauh ini sebut Fauzi petugas berwajib masih menyelidiki sumber kebakaran yang menghanguskan tujuh rumah tersebut.

Wali Nagari Parambahan  Robi Yasdi menyebutkan 13 KK warganya yang ludes jadi abu yaitu rumah Yogi Fernandes, Palnioto, Syafrizal AS, Miko, Irvan, Afdal, Rosi Deswanti, Rafdinu, Rosi Deswanti, Rafdinu, Gustamar (Ujang Ceng) dan rumah Eni.

Untuk menjinakan sijago merah dibantu oleh 8 unit Damkar masing 3 unit mobil Damkar dari Batusangkar, satu unit dari Posko Batipuh dan Salimpaung, satu unit armada dari Padang Panjang dan dua unit mobil tangki PDAM untuk supplay air.

Dalam kebakaran hebat tersebut Damkar setempat menerjunkan 30 orang personil dibantu warga setempat yang berjibaku memadamkan sijago merah.

Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma, Wakil Ketua DPRD  Anton Yondra, Kasat Pol PP Damkar Yusnen, Plt. Kabid Damkar, Wali Nagari Parambahan, Labuah, Tabek Serta Tokoh2 Masyarakat Parambahan terlihat hadir di lokasi kebakaran. (TIA)

 

Leave a Reply