Solok Selatan, bakaba – Tim 9 Safari Ramadhan TK-I Provinsi Sumbar melaksanakan Safari ramadhan ke Mesjid Raya Alam Surambi Sungai Pagu Nagari Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan, tim dipimpin oleh Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Korem 032/Wbr Kolonel Kav. Mukmin, S.IP., mewakili Danrem 032/Wbr, Rabu malam (30/5).
Kasiintel rem 032/Wbr Kolonel Kav Mukmin S.IP., dalam sambutanya mengatakan, keberadaan rombongan safari Ramadhan Prov.Sumbar Merupakan upaya untuk memupuk silaturahmi.
“Rombongan safari ramadhan ini merupakan upaya untuk memupuk silaturahmi antara pemerintah dengan ulama dan Masyarakat, ini langkah untuk membangun Ukhuwah islamiah sehingga dapat terbangun hubungan yang harmonis antara Umaro, Ulama dan Umat”.Kata nya
Kasi Intel Rem 032/Wbr mengajak seluruh lapisan masyarakat Nagari Pasir Talang Kecamatan Sungai Pagu untuk mewujudkan sumatera barat yang aman.
” Mari kita wujudkan Sumatera Barat yang aman, harmonis dan sinergis. Dukung Masyarakat terhadap pemahaman pariwisata berbasiskan syariah menuju pembangunan kepariwisataan”.
Mari bersama sama kita dukung program pemerintah untuk mewujudkan sumatera Barat yang madani dan sejahtera, kita berantas Narkoba dan perbuatan Asusila”. Ajaknya Kasi Intel
Lebih lanjut Kasi intel mangajak Tingkatkan iman dan taqwa terhadap Allah Swt dan jadikan Ramadhan 1439H /2018 M sebagai Wadah untuk memuhasabah diri.
Pada Safari Ramadhan tersebut disampaikan ceramah agama oleh Drs. H. Abu Bakar Syarif,MA., dari Kota Padang diikuti para jema’ah tarawih Mesjid Raya Alam Surambi Sungai Pagu, Nagari Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan.
Mengakhiri kegiatan Safari Ramadhan dilaksanakan penyerahan bantuan dari Pemerintah daerah Provinsi Sumatera Barat yang diserahkan oleh Kasiintel Rem 032/Wbr Kolonel Kav Mukmin S.IP., selaku Ketua Tim 9 Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat untuk Mesjid Alam Surambi, Sungai Pagu Nagari Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu Kab.Solok Selatan, berupa Uang Tunai sebesar 20 Juta Rupiah dan 3 rol Tikar Sajadah.
Disamping itu Pendamping Safari Ramadhan dari Kabupaten Solok Selatan Menyerahkan Batuan Sebanyak 5 juta Rupiah, dan dari Bupati Solok Selatan 1 Juta Rupiah.
Dari PT. Supreme Energi memberikan bantuan 5 juta Rupiah, PT. Rekayasa Industri 5 juta Rupiah, dan dari Bank Nagari 2 juta Rupiah.
Pengurus Mesjid Raya Alam Surambi Sungai Pagu, Nagari Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumbar, yang telah memberikan bantuan untuk mesjid kami, kunjungan ini merupakan kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi kami masyarakat dan jama’ah Masjid kami.
Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat ke Mesjid Alam Surambi, Sungai Pagu Nagari Pasir Talang, Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan dilaksanakan oleh Tim 9 yang terdiri dari Danrem 032/Wbr di wakili Oleh Kasiintel rem 032/Wbr Kolonel Kav Mukmin,S.IP., Penceramah Drs. H. Abu Bakar Syarif,MA, Staf ahli Bid. Pembangunan kemasyarakatan dan SDM Dr. Jefrinal Arifin, SH. M.Si , Kadis Peternakan dan kesehatan hewan Drh. Erinaldi, Kadis Kehutanan di Wakili Suyatno Bsc, Kepala Satpol PP dan Damkar di wakili Kasi Linmas R.Teddy Utama, Biro bina mental dan Kesra Deswati, Kepala UPTD RSHSB Drh. Nurhayati, Kasi Lab. Keswan Drh. Tine Agustina, Bintal Pemda Gusti Netti S,Sos, Bintal Rem 032/Wbr Lettu Inf Bukri dan Penerangan Korem 032/Wbr Serka Riki H. Yosda. (RONI)