DPD PAN Tanah Datar, Dukung Betti Shadiq Pasadigoe & Edytiawarman

DPD PAN Tanah Datar, Dukung Betti Shadiq Pasadigoe & Edytiawarman

- in Headline, News, POLITIK, TANAH DATAR
0

TANAH DATAR, bakaba.net —  Hanya pasangan Betti Shadiq Pasadigoe dan Edytiawarman Datuak Tan Mudo yang dinyatakan memenuhi syarat untuk menyampaikan Visi dan Misi Balon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar.

“Pasangan Betti Shadiq Pasadigoe dan Edytiawarman, kami nyatakan memenuhi syarat partai dan lanjut ke tahap penyampaian Visi dan Misi,” kata Istajib Ketua penjaringan Balon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar DPD PAN Tanah Datar di Batusangkar Senin (06/07)

Istajib menyebutkan persyaratan yang harus dipenuhi Balon Bupati dan wakil bupati Tanah Datar yaitu sudah mndaftar, mengisi berkomitmen dan menyerahkan, surat rekomendasi dari koalisi. membawa surat berkoalisi,  terakhir membawa pasangan.

“Kita tegaskan, hanya calon yang memenuhi persyaratan partai yang berhak menyampaikan  Visi dan Misi. Meski itu ketua DPD tetapi bila tidak memenuhi syarat partai yang dapat menyampaikan Visi dan Misi,” kata Istajib.

Pasangan Balon bupati dan Balon wakil bupati yang diundang DPD PAN untuk menyampaikan Visi dan Misi yaitu Balon bupati Betti Shadiq Pasadigoe dan Wahyu Irama Putra, sementara wakil balon bupati Irman, Edytiawarman Datuak Tan Mudo,  Maswardi dan Asrul Nurhasan.

Tim Penjaringan selanjutnya melakukan pemeriksaan persyaratan para Balon bupati dan wakil bupati yang disyaratkan partai.

Dari pemeriksaan berkas hanya Balon Bupati Betti Shadiq Pasadigoe dan Balon wakil bupati atas nama Edytiawarman  Datuak Tan Mudo yang dinyatakan lengkap oleh tim Penjaringan.

“Berdasarkan pemeriksaan berkas para balon yang sudah membawa surat rekomendasi dukungan dari partai  lain dan membawa pasangan untuk maju dalam Pilkada di Tanah Datar hanya hanya Balon Bupati Betti Shadiq Pasadigoe dan Wakil bupati Edytiawarman,” kata Istajib.

Istajib menyebutkan pasangan Balon bupati Betti Shadiq Pasadigoe dan wakil bupati Edytiawarman Datuak Tan Mudo menyampaikan Visi dan Misi sebagai calon bupati dan wakil bupati serta Visi dan Misi ke Partai.

Tiga tahapan penjaringan Calon bupati dan wakil bupati yang akan diusung DPD PAN dilakukan dalam satu hari meliputi tiga tahapan penjaringan yaitu menerima komitmen, pemeriksaan berkas atau penjaringan oleh tim ferivikasi dan tahap penyampaian visi dan misi.

Tahapan penjaringan calon bupati dan wakil bupati yang akan diusung dalam Pilkada Tanah Datar tahun 2020 yang tinggal hitungan bulan dihadiri ketua DPW PAN M. Nur Idris serta DPC PAN se Tanah Datar, terlihat juga tim pemenangan dari pasangan lainnya. (TIA)

Leave a Reply