Tanah Datar, bakaba.net – Pelaksanaan Tim Safari Ramadhan khusus Bupati Tanah Datar kunjungi ke Masjid Baiturrahim Jorong Pabalutan, Nagari Rambatan Minggu, (31/3/2024).
Bupati menyampaikan kehadiran tim safari ke masjid Baiturrahim dalam rangka merajut aspirasi dari masyarakat.
Selain merajut aspirasi, Bupati Eka Putra juga menyampaikan 10 Progul Pemkab Tanah Datar dalam meningkatkatkan Ekonomi Masyarakat.
Pada kesempatan itu ia juga menyampaikan program pengobatan gratis bagi masyarakat Tanah Datar, tentunya yang berobat di RSU Ali Hanafia Batusangkar.
Program pengobatan gratis bagi masyarakat itu, agar tidak ada masyarakat sakit yang tidak bisa berobat karena alasan biaya.
Pada kesempatan itu Tim Safari Ramadhan juga menyerahkan bantuan berupa vacum cleaner, bantuan biaya buka bersama Rp1.650.000, dan bantuan uang sebesar Rp75.000.000, dan bantuan balai adat sebesar Rp50.000.000. (***)