Banjir Surut, KLBK Goro Bersihkan Rumah Warga  Di Ngarai

Banjir Surut, KLBK Goro Bersihkan Rumah Warga  Di Ngarai

- in BUKITTINGGI, Headline, News
0

Bukittinggi, bakaba.net KLBK (Ketahanan Bencana Lingkungan Kelurahan) bersama masyarakat melakukan gotong royong di beberapa rumah warga akibat hujan deras sehingga terjadi genangan air yang tinggi (12/4) salah satunya di RT 07/01 Ngarai Kelurahan Kayu Kubu  Kecamatan Guguk Panjang Bukittinggi.

“KLBK membersihan endapan sendimen pada gorong-gorong serta membersihkan lumpur yang menempel di rumah-rumah warga,” kata Kepala Pelaksana BPBD Bukittinggi, Ibentaro Samudera di Bukittinggi, menjawab bakaba.net Rabu (14/04/2021)

Ibentaro Samudera menyebutkan KLBK tidak sekadar memberikan imbauan normatif kepada masyarakat untuk membersihkan dan menjaga kebersihan lingkungannya.

“Tim KLBK juga mengajak masyarakat sekitar dan pemuda pemudi di lingkungan sekitar untuk ikut bergotong royong,” tambahnya.

Seperti diketahui, beberapa rumah di pinggiran sungai tergenang air dampak curah hujan yang cukup deras, sehingga banyak air yang mengalir dari atas menuju ngarai bawah.

“Pada pagi harinya, tim KBLK Kel Kayu Kubu melakukan Goro bersama membersihkan material banjir yang tersisa dan gorong-gorong yang ada di lokasi kejadian tersebut,” katanya

KLBK merupakan lembaga swadaya masyarakat yang terdiri atas unsur LPM, Nagari, RT/RW tokoh masyarakat, dan pemuda ini secara teknis di bina dan di fasilitasi oleh lurah dan BPBD Kota Bukittinggi.

Tahun anggaran 2021 ini juga dilakukan pembinaan edukasi/pelatihan bagi KBLK di 24 kelurahan serta fasilitasi sarana penaggulangan bencana seperti pakaian dan atribut, tenda beserta velbed, peralatan P3K beserta tandu dan perangkat radio komunikasi.

“kelurahan Kayu Kubu juga diberikan secara khusus penyusunan kajian resiko bencana dan penyusunan rencana aksi pengurangan resiko bencana. Hal ini mendukung proses geopark Sianok-Maninjau menuju UNESCO,” tutupnya. (Fitrah Qalbina Syahril)

Leave a Reply