Tanah Datar, bakaba.net – Mobil minibus Merk Toyota Avanza menabrak pohon dekat MAN Lima Kaum atau Jalan umum Jorong Balai Batu Nagagari Lima Kaum Kecamatan Lima Kaum Tanah Datar,
Kecelakaan itu terjadi karena sopir kehilangan kendali atas kendaraannya sehingga menabrak pohon kayu, beruntung dalam kecelakaan itu tidak ada korban jiwa.
“Out of control, sehingga mobil menabrak pohon” kata Kapolres Tanah Datar Iptu Andri Perkasa, SH menjawab bakaba.net, Minggu (23/02)
Minibus Merk Toyota Avanza yang mengalami kecelakaan bernopol BA 1242 E milik Pemkab Tanah Datar. Kondisi mobil itu rusak parah.
Bagian pintu sebelah kanan mobil itu ringsek. Kaca depan, samping sebelah kanan dan belakang hancur.
Kondisi sopir Rizaldi yang tercatat sebagai ASN di Tanah Datar mengalami pada bagian bibir sementara penumpang Yayuk Yunita Sari mengalami luka pada bagian wajah.
“Korban Yayuk, sudah mendapat perawatan medis dan mobil yang terlibat laka tunggal sudah dievakuasi,” Andri.
Ia melanjutkan kronologis laka tunggal itu berawal saat Rizaldi yang mengemudikan minibus Merk Toyota Avanza dengan dua penumpang Yayuk dan Putri Widya datang dari arah Cubadak menuju arah Pasar Batusangkar.
Naas mendekati tempat kejadian Mobil minibus mobil hilang kendali (Out Off Control) dan menabrak batang pohon.