Batusangkar, Bakaba—Gelar Pasukan Operasi Zebra Singgalang 2017 di jajaran Polres Trrcanah Datar digelar di Mapolres setempat, dengan Inspektur Upacara Wakapolres Kompol Hendra Syamri, SH, dihadiri segenab anggota Polres, TNI, Satpol PP serta dari Dinas Perhubungan Tanah Datar.
Operasi Zebra adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh kepolisian lalu lintas untuk menekan pelanggaran berlalu lintas dan meminimalisir angka kecelakaan.
Untuk tahun ini, Operasi Zebra bertajuk, ‘Penegakkan Hukum dan Meningkatkan Kesadaran Serta Kepatuhan Masyarakat Dalam Berlalu Lintas: Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaan, Keselamatan Untuk Kemanusiaan’.
Sambutan Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Royke Lumowa yang dibacakan Wakapolres Hendra menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk bisa membuat perubahan perbaikan dalam berlalu lintas pada Operasi Zebra 2017 ini.
“Operasi Zebra dari tahun ke tahun kami laksanakan. Saya harapkan semua mampu membuat getaran dan 5 harus ada, harus mampu menekan angka kecelakaan,” ujar Royke.
Royke menegaskan bahwa kepada seluruh bawahannya untuk melaksanakan penegakkan hukum yang tegas kepada masyarakat yang memang melakukan pelanggaran.
Sementara itu, Kasatlantas AKP Yulandi Rusadi usai gelar pasukan mengatakan, pelaksanaan Operasi Zebra Singgalang 2017 akan berlangsung dari tanggal 1 s/d 14 Nopember 2017 melibatkan sekitar 150 personil gabungan.
Kesalahan para pengendara sepeda motor yang akan ditilang masing-masing kelengkapan surat-surat kendaraan, pengendara melawan arus lalu-lintas, keaslian plat nomor, tidak menggunakan helem dan lain-lain.
Sedangkan pelanggaran untuk pengendara mobil diantaranya, pengemudi melawan arus lalu lintas, plat nomor tidak sesuai asli, simbul pada plat nomor, pakai rotator atau sirene pada mobil pribadi, tidak menggunakan sabuk pengaman serta melanggar lampu merah dan marka jalan.(WD/TIA)