Klaster Sekolah, 49 Santri Diniyah Putri Dikabarkan Positif Covid 19

Klaster Sekolah, 49 Santri Diniyah Putri Dikabarkan Positif Covid 19

- in Headline, News, SUMBAR
0

PADANG, bakaba.net – 49 orang santri Diniyah Putri Kota Padang Panjang dikabarkan positif Covid-19 Rabu (25/11/2020). Hal itu menambah deret klaster baru di sekolah.

dr. Andani Putra Kepala Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang  menjawab wartawan Rabu pagi  selain membenarkan kabar itu juga meminta pihak Pihak Diniyah Putri lansungn melakukan tracing dan tracking untuk mengantisipasi penularan pandemi Covid 19.

“Benar santri dari Diniyah Putri Padang Panjang dinyatakan positif Covid-19,” katanya.

Terpaparnya 49 santri ini sebutnya menambah klaster baru Covid 19 di sekolah, Untuk mengantisipasi penyebaran covid  di Kota Padang Panjang perlu diambil tindakan pencegahan.

Sementara Jasman Rizal Jubir Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumbar menyampaikan, Satgas Kota Padang Panjang dan pihak sekolah sedang mengambil tindakan untuk mencegah penularan masif di sekolah dengan melakukan tracing dan tracking serta perawatan dan isolasi pasien positif.

Jasman berharap, agar semua pihak dapat melakukan kerjasama yang baik terutama antara Satgas dan sekolah hal itu untuk mengatasi dan menekan penyebaran Covid 19. (*)

Leave a Reply