Jelang Musda KNPI Tanah Datar, Yohanes Neoldi Angkat Bicara

Jelang Musda KNPI Tanah Datar, Yohanes Neoldi Angkat Bicara

- in Headline, News, TANAH DATAR
0

TANAH DATAR, bakaba.net — Musda KNPI Tanah Datar tinggal hitungan hari, Panitia Pelaksana Pemilihan sudah melakukan penjaringan Balon Ketua KNPI sejak beberapa hari yang lalu.

Jelang pelaksanaan Musda, Sekretaris KNPI Yohanes Neoldi angkat bicara, Musda sebutnya dapat menjadi harapan baru bagi pemuda untuk bangkit dan mempunyai berintegritas.

“Musda momentum kebangkitan pemuda yang berintegritas serta berdedikasi, sehingga dapat mengukuhkan fungsi KNPI sebagai  laboratorium,  kemajuan  dan kemunduran Kabupaten Tanah Datar,” kata Yohanes yang biasa disapa anes ini.

Yohanes melanjutkan KNPI sebagai tempat berhimpunya organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP), Senantiasa dapat meningkatkan dan menguatkan fungsi kelembagaan dan perannya dalam masyarakat, mampu menjaga nilai nilai kearifan lokal yang dimiliki.

KNPI menjadi titik sentral untuk mempercepat pembangunan Kabupaten Tanah Datar, sekaligus sebagai mediator dan fasilitator untuk membawa aspirasi pemuda ke pemerintah.

“untuk itu KNPI sebagai organisasi pemuda tidak bisa terlepas dari pemerintah, tetapi KNPI harus bersinergi dengan pemerintah daerah dan berperan dalam setiap sendi pembangunan,” lanjutnya.

KNPI sebagai induk organisasi juga mempunyai peran sebagai sosial kontrol bagi pemerintah dalam menjalankan kebijakan kebijakan pembangunan.

Ia juga berharap, melalui Musda KNPI ini dapat menghasilkan ide, gagasan dan program program inovatif yang bermanfaat bagi pemuda dan masyarakat. Sekaligus melahirkan kepemimpinan pemuda yang amanah, representasi, akuntabel dan akseptabel.

Saat ini kata Anes,  bangsa Indonesia sedang menghadapi situasi yang sulit akibat pandemi Covid-19, terutama masalah kesehatan dan perekonomian.

Untuk itu, pemuda harus memilki kemandirian, kebersamaan, dan turut berperan membantu pemerintah dalam menyelesaikan berbagai permasalahan bangsa yang tengah dihadapi.

Knpi Tanah Datar tetap akan mengikuti aturan sesuai dgn undang undang no 40 tahun 2009 tentang Kepemudaan, walaupun pun undang undang Kepemudaan ini tidak memperjelas tentang organisasi pemuda, sesuai udang undang pemuda berusia 30 tahun sedang di angaran dasar KNPI untuk kepengurusan maksimal berusia  40 tahun.

Semoga dengan patuhnya KNPI Tanah Datar menerapkan undang-undang tersebut, pemerintah daerah benar serius memberikan angaran untuk kegiatan KNPI. (fm)

Leave a Reply