Film G30S/PKI Diputar, Ribuan Warga Padati Gazebo Indo Jolito Batusangkar

Film G30S/PKI Diputar, Ribuan Warga Padati Gazebo Indo Jolito Batusangkar

- in BUDAYA, Headline, Peristiwa
0

Batusangkar, Bakaba–Ribuan masyarakat Tanah Datar berbondong-bondong menyaksikan pemutaran film G30S/PKI di Gazebo Indo Jolito Batusangkar sejak pukul 19.00 wib, Jum’at, 29 September 2017. Jumlah peminat film G30S/PKI melimpah ruah hingga jalan hingga luar pagar Komplek rumah Dinas Bupati Tanah Datar ini. Sehingga disekitar Jalan MT. Haryono pun ramai dengan parkiran motor dan mobil dari masyarakat yang ingin menonton.

Pemkab Tanah Datar menfasilitasi pemutaran film G30S/PKI yang dipelopori oleh Kodim 0307/TD dan bekerja sama dengan BPCB Sumbar Riau Jambi. Pemutaran film ini juga dihadiri oleh Kepala SKPD, Kabag, Camat dan seluruh ASN dilingkungan Pemda Tanah Datar. Selain itu, turut hadir Unsur Muspida serta veteran dan Ormas.

“Antusiasme masyakat untuk menyaksikan pemutaran film G30S/PKI cukup tinggi. Apalagi Film dokumenter sejarah yang hampir 19 tahun tidak boleh ditayangkan. Pemutaran film ini ditujukan agar Bangsa Indonesia terkhususnya warga Tanah Datar tahu betapa kelamnya sejarah Bangsa Indonesia saat terjadinya pemberontakan oleh PKI.

Semoga hal itu tidak lagi terjadi dimasa mendatang. Apalagi mengingat data dan info yang bersumber dari Intelijen Sumbar dan Kesbangpol sempat ada pemakaian baju kaos yang berlambangkan palu arit di Kabupaten Tanah Datar. Semoga kejadian ini tidak lagi terjadi” : tutur Bupati Tanah Datar, Drs. Irdinansyah Tarmizi dalam sambutannya.

Sejak pemutaran film dilakukan pertama kali pada 1984 hingga 1998 di Televisi Republik Indonesia (TVRI), film ini memang selalu ditayangkan reguler setiap tanggal 30 September pukul 10 malam. Namun di luar penayangan di TV, anak-anak dan pelajar juga umumnya akan dikenai wajib nonton.

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menganggap pentingnya generasi muda sekarang untuk mengetahui sejarah Indonesia di masa lalu. Salah satunya soal sejarah Partai Komunis Indonesia yang dikemas dalam film Pengkhianatan G30S/PKI. Panglima TNI menganggap, pemutaran film tersebut akan bermanfaat bagi generasi muda untuk mengenal sejarah.

Untuk itu, Panglima TNI menginstruksi kepala seluruh jajaran TNI AD baik ditingkat Kodam, Korem, Kodim Koramil hingga Babinsa untuk dapat bekerja sama dengan elemen Pemerintah setingkat agar menfasilitasi pemutaran film G30S/PKI. (Kamba/WD)

Leave a Reply